Bali United dan PSM Didenda Ratusan Juta

Pemain Persebaya di tengah kepungan para pemain PSMS, Liga 1, Desember 2018. [Persebaya]
Komite Disiplin (Komdis) PSSI telah menggelar sidang terkait pelanggaran yang terjadi di kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2018. Dalam sidang yang digelar pada 6 Desember, 13 putusan telah dikeluarkan Komdis.

Komdis menghukum lima klub Liga 1 dan dua klub Liga 2. Bahkan, PT Liga Indonesia Baru (LIB) selalu operator pun tak luput dari hukuman.

LIB misalnya, dihukum Komdis total Rp 100 juta. Hukuman tersebut diberikan lantaran gagal memberikan rasa aman dan nyaman pada partai perebutan tempat ketiga Liga 2 antara Persita Tangerang kontra Kalteng Putra FC dan laga final Liga 2 antara Semen Padang versus PSS Sleman, 4 Desember lalu.

Adapun, Bali United mendapatkan sanksi terbesar pada putusan Komdis kali ini. Totalnya mencapai Rp. 220 juta.

Di bawah Bali United ada PSMS Medan yang dikenai denda hingga Rp 210 juta. Rinciannya, Rp 200 juta untuk PSMS dan Rp 10 juta bagi gelandang Shohei Matsunaga.

Kemudian, PSM Makassar didenda sebesar Rp. 120 juta. 20 juta di antaranya dialamatkan kepada bek Hasim Kipuw.

Berikut Hasil Lengkap Sidang Komite Disiplin PSSI, tanggal 6 Desember 2018:

1. PSIS Semarang
- Nama kompetisi: Go-Jek Liga 1 2018
- Pertandingan: PSIS Semarang vs Persipura Jayapura
- Tanggal kejadian: 1 Desember 2018
- Jenis pelanggaran: Pelemparan botol
- Hukuman: Denda Rp. 45.000.000

2. PSMS Medan
- Nama kompetisi: Go-Jek Liga 1 2018
- Pertandingan: PSMS Medan vs Persebaya Surabaya
- Tanggal kejadian: 1 Desember 2018
- Jenis pelanggaran: Penyalaan flare
- Hukuman: Denda Rp. 150.000.000

3. Panitia pelaksana pertandingan PSMS Medan
- Nama kompetisi: Go-Jek Liga 1 2018
- Pertandingan: PSMS Medan vs Persebaya Surabaya
- Tanggal kejadian: 1 Desember 2018
- Jenis pelanggaran: Gagal memberikan rasa aman dan nyaman
- Hukuman: Denda Rp. 50.000.000

4. Bali United FC
- Nama kompetisi: Go-Jek Liga 1 2018
- Pertandingan: Bali United FC vs Persija Jakarta
- Tanggal kejadian: 2 Desember 2018
- Jenis pelanggaran: Penyalaan flare yang mengakibatkan pertandingan
berhenti
- Hukuman: Larangan menggelar pertandingan home tanpa penonton sebanyak 2 (dua) pertandingan dan denda Rp. 200.000.000

5. Panitia pelaksana pertandingan Bali United FC
- Nama kompetisi: Go-Jek Liga 1 2018
- Pertandingan: Bali United FC vs Persija Jakarta
- Tanggal kejadian: 2 Desember 2018
- Jenis pelanggaran: Gagal memberikan rasa aman dan nyaman
- Hukuman: Denda Rp. 20.000.000

6. PSM Makassar
- Nama kompetisi: Go-Jek Liga 1 2018
- Pertandingan: Bhayangkara FC vs PSM Makassar
- Tanggal kejadian: 3 Desember 2018
- Jenis pelanggaran: Pelemparan botol dan bernyanyi dengan kata tidak patut
- Hukuman: Denda Rp. 100.000.000

7. Pemain PSM Makassar, Hasim Kipuw
- Nama kompetisi: Go-Jek Liga 1 2018
- Pertandingan: Bhayangkara FC vs PSM Makassar
- Tanggal kejadian: 3 Desember 2018
- Jenis pelanggaran: Bermain tidak sportif
- Hukuman: Larangan bermain sebanyak 2 (dua) pertandingan dan denda Rp. 20.000.000

8. Pemain Bhayangkara FC, Elio Bruno
- Nama kompetisi: Go-Jek Liga 1 2018
- Pertandingan: Bhayangkara FC vs PSM Makassar
- Tanggal kejadian: 3 Desember 2018
- Jenis pelanggaran: Bermain tidak sportif
- Hukuman: Larangan bermain sebanyak 2 (dua) pertandingan dan denda Rp. 20.000.000

9. Pemain PSMS Medan, Shohei Matsunaga
- Nama kompetisi: Go-Jek Liga 1 2018
- Pertandingan: PSMS Medan vs PS TIRA
- Tanggal kejadian: 5 Desember 2018
- Jenis pelanggaran: Bermain tidak sportif
- Hukuman: Larangan bermain sebanyak 2 (dua) pertandingan dan denda Rp. 10.000.000

10. PSS Sleman
- Nama kompetisi: Liga 2 2018
- Pertandingan: Semen Padang FC vs PSS Sleman
- Tanggal kejadian: 4 Desember 2018
- Jenis pelanggaran: Penyalaan flare
- Hukuman: Larangan menggelar pertandingan home tanpa penonton sebanyak 2 (dua) pertandingan dan denda Rp. 150.000.000

11. PT Liga Indonesia Baru
- Nama kompetisi: Liga 2 2018
- Pertandingan: Semen Padang FC vs PSS Sleman
- Tanggal kejadian: 4 Desember 2018
- Jenis pelanggaran: Gagal memberikan rasa aman dan nyaman
- Hukuman: Denda Rp. 50.000.000

12. Persita Tangerang
- Nama kompetisi: Liga 2 2018
- Pertandingan: Persita Tangerang vs Kalteng Putra
- Tanggal kejadian: 4 Desember 2018
- Jenis pelanggaran: Turun kelapangan membuat pertandingan terhenti
- Hukuman: Larangan menggelar pertandingan home tanpa penonton sebanyak 5 (lima) pertandingan dan suporter dilarang hadir saat partai away sebanyak 5 (lima) pertandingan

13. PT Liga Indonesia Baru
- Nama kompetisi: Liga 2 2018
- Pertandingan: Persita Tangerang vs Kalteng Putra
- Tanggal kejadian: 4 Desember 2018
- Jenis pelanggaran: Gagal memberikan rasa aman dan nyaman
- Hukuman: Denda Rp. 50.000.000

Post a Comment

0 Comments